Dalam sambutannya, Walikota mengenalkan beragam hal yang ada di Kota Madiun. Mulai dari potensi industri, pendidikan, hingga kebudayaan. Seperti PT INKA (Persero), Akademi Perkeretaapian Indonesia (API), Poltek Madiun, hingga perguruan pencak silat dan bangunan cagar budaya.
‘’Saat ini, kami sedang berupaya mengembangkan potensi daerah. Untuk itu, kami mohon masukan dari peserta agar dapat menarik semakin banyak pengunjung di Kota Madiun,’’ ujar Walikota saat menyambut peserta Sesdilu di Ruang 13 Balaikota Madiun.
Lebih lanjut, Walikota juga menyampaikan beberapa agenda yang telah dirancang dan akan berlangsung dalam waktu dekat. Salah satunya program Seni Silat Nusantara untuk mengakomodasi perguruan silat di Kota Madiun. Selain itu, kegiatan tersebut akan diselenggarakan terbuka untuk umum. Sehingga, menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat.
Tak hanya itu, Pemkot Madiun juga saat ini sedang berupaya memperbaiki dan menata kembali cagar-cagar budaya. Harapannya, ke depan cagar budaya yang ada di Kota Madiun tidak hanya menjadi lokasi peringatan sejarah. Tetapi, juga menjadi daya tarik wisatawan.
Sementara itu, Ketua Rombongan Diklat Sesdilu June Kuncoro Hadiningrat mengatakan bahwa ada 24 anggota diplomat madya dari Kemenlu yang mengikuti kegiatan di Kota Madiun ini. Mereka juga didampingi oleh tim Sesdilu. ‘’Kegiatan ini juga bagian dari proses belajar. Selanjutnya, para peserta akan membuat tugas akhir,’’ ujar Direktur Sekolah Staf dan Pimpinan Luar Negeri Kemenlu itu.
Menurut June, Kota Madiun cukup unik. Meski lokasinya ada di Jatim, tapi budaya Mataraman sangat kental di kota ini. Selain itu, penuh inovasi, sistematik, dan fokus terhadap peningkatan SDM. ‘’Kami berharap, kedatangan peserta diklat ini juga bisa memberikan manfaat bagi Kota Madiun dengan ide-ide yang mereka bawa,’’ imbuhnya.
Rangkaian penyambutan peserta diklat Sesdilu pun diakhiri dengan kegiatan ramah tamah. Dalam kesempatan ini, Walikota menyajikan Pecel dan Rawon sebagai makanan khas yang ada di Kota Madiun kepada para peserta. (Red/s.rud/diskominfo)
Posting Komentar